Pegang Erat Impianmu

Jum'at, 28 Oktober 2011 00:00 WIB | 8.589 kali
Pegang Erat Impianmu Jangan mengabaikan segala harapan dan impian Anda sendiri sebagai angan-angan kosong. Hormatilah harapan dan impian Anda sebagai pesan dari jiwa Anda mengenai rencana hidup Anda dan apa yang akan Anda lakukan. Apa saja mungkin. Itulah yang Anda inginkan untuk diyakini anak Anda dan yang dapat Anda rengkuh berdua.

Bayangan Anda mengenai masa depan akan menjadi peta untuk menciptakan kehidupan yang Anda inginkan. Apakah Anda telah menggambari peta Anda dengan jelas? Tunjukkan kepada anak Anda bahwa Anda adalah orangtua yang menghargai impian mereka dan bersedia mengambil langkah untuk menjadikan impian itu nyata.

Tutuplah mata Anda dan bayangkan diri Anda dalam satu tahun. Apakah Anda semakin dekat pada impian Anda? Bagaimana dengan masa sepuluh tahun lagi? Bayangkan dengan jelas gambaran itu. Lihatlah diri Anda sendiri menikmati kehidupan Anda yang baru dan merayakan tujuan-tujuan yang telah tercapai. Rasakan bagaimana jika Anda mengalami impian Anda menjadi nyata. Ingatlah bahwa kehidupan yang Anda jalani sekarang adalah yang Anda impikan lima tahun yang lalu.

Tanyalah diri Anda sendiri apakah ada cukup waktu dalam hidup Anda untuk bergembira. Kebanyakan kita tiba di tempat kerja tepat waktu, menjaga rumah tetap bersih, merawat anak-anak kita, dan bahkan membawa mobil ke bengkel untuk diservis sesuaijadwal. Namun, yang benar-benar ingin kita nikmati: bermain tenis, naikgunung, membangun model pesawat, menulis puisi, mungkin tidak pernah sempat kita lakukan. Bagian dari meraih kembali impian kita adalah mengungkapkan apa yang ingin kita alami dalam rentang waktu yang disediakan untuk kita di atas bumi ini.

Ambillah selembar kertas saat ini juga atau buka buku harian Anda dan tuliskan lima puluh hal yang ingin Anda lakukan sebelum Anda mati. Biarkan diri Anda mencurahkan semua yang terpendam dalam hati-jangan berhenti pada urutan nomor 18. Apakah Anda ingin naik balon udara dan membubung ke langit New Mexico, berkelana ke Tibet, berperan dalam sebuah film, menulis buku anak-anak, menghadiri pesta Olimpiade, mengadopsi anak?

Teruskan, tulis semua hasrat hati Anda tanpa menyuntingnya. Entah bagaimana, mengumpulkan seluruh impian masa depan kita dapat menggerakkan kejadian-kejadian kebetulan yang memungkinkan terjadinya berbagai peristiwa. Belum lamaini, saya bertemu dengan seorang wanita yang bercerita bahwa dia pernah menulis daftar semacam itu ketika berusia delapan tahun dan tinggal di lingkungan yang biasa- biasa saja di Virginia. Kini, usianya enam puluh tahun lebih dan, katanya, hampir semua dari kelima puluh impian yang ditulisnya itu kini menjadi kenyataan. Dia bahkan bisa berjabat tangan dengan Presiden Amerika Serikat, impian nomor 33 dalam daftarnya.

Mintalah anak Anda menuliskan daftar impian mereka. Belikan mereka papan poster dengan warna-warni indah atau cukup ketik saja daftar itu saat mereka mendikte- kannya. Ingatkan mereka bahwa tidak ada mimpi yang terlalu fantastis.

"Impikanlah impian yang tinggi dan Anda akan meraihnya. Khayalan Anda adalah janji dari hal yang akan Anda dapatkan nanti; cita-cita Anda adalah ramalan dari hal yang akan Anda jalani nanti."

-James Lane Alien

 

Disadur dari buku SQ untuk Ibu, Penulis: Mimi Doe, Penerbit KAIFA



Yuk Bagikan :

Baca Juga

Potensi "Anak Nakal"
Senin, 31 Oktober 2016 09:49 WIB
Telepon Aku dong, please
Senin, 19 Januari 2015 12:19 WIB
Bermain, Apa dan Mengapa?
Senin, 19 Januari 2015 05:23 WIB