SEHAT DENGAN BAHAN YANG TEPAT
Rasulullah saw. bersabda, " Sesungguhnya Allah itu indah dan (dia )menyukai keindahan " Hadits yang diriwatkan oleh Imam Muslim ini seakan memberi semangat kepada orang- orang beriman untuk senantiasa tampil indah dan elok dalam setiap perbuatannya. Sebab, dengan cara inilah seseorang bisa dekat dan dicintai oleh DzatYang Mahaindah.
Namun, apakah keindahan itu? Sebagian pakar menjelaskan bahwa sesuatu dikatakan indah dan elok apabila sesuatu itu menghasilkan kebebasan dan keserasian. Bentuk tubuh yang elok adalah yang ramping karena kegemukan membatasi kebebasan bergerak. Sentuhan yang indah adalah sentuhan yang memberi kebebasan memegang sehingga tidak ada duri atau kekasaran yang mengganggu tangan. Suara yang elok adalah suara yang keluar dari tenggorokan tanpa paksaan atau dihadang oleh serak dan semacamnya. Ide yang indah adalah ide yang tidak dipaksa atau dihambat oleh ketidaktahuan, takhayul, dan semacamnya. Adapun pakaian yang elok adalah pakaian yang memberi kebebasan dan keleluasaan bagi pemakainya untuk bergerak. Demikian ungkap Abbas Al-Aqqad.
Nah, ada satu pernyataan menarik dari kutipan di atas bahwa "pakaian yang elok adalah pakaian yang memberi kebebasan dan keleluasaan bagi pemakainya untuk bergerak". Jika demikian, aspek bahan dan model rancangan menjadi hal yang sangat menentukan dalam suatu pakaian. Bukankah sebuah pakaian akan nyaman digunakan apabila bahannya sesuai dengan karakter tubuh dan model yang dibuat pun tidak mengganggu pergerakan? Bahan pakaian pun pada kenyataannya bisa memengaruhi penampilan seseorang, antara berpakaian ketat dan tidak ketat. Ada bahan pakaian yang memiliki elastisitas tinggi sehingga meskipun terlihat longgar ketika dipakai malah menempel di kulit.
Pertanyaannya sekarang adalah bahan seperti apa yang paling sesuai untuk tubuh? Sebelum menjawab pertanyaan ini kita lihat dulu bahan-bahan apa saja yang ada di pasaran.
Bahan pakaian itu beragam jenisnya, mulai dari serat alami atau bahan tenun, yang berasal dari produk hewan semisal sutra, hingga yang berasal dari bahan sintetis. Secara spesifik, kita pun mengenal beragam jenis kain, semacam katun, wol, sutra, mori, nilon, spandex, poliester, dan campuran di antara jenis-jenis tersebut. Sebelum melanjutkan pembahasan, perlulah kiranya mengenali terlebih dahulu beberapa jenis bahan pakaian yang boleh jadi sudah sangat kita kenal nama dan bahannya.