Agar si Kecil Bergerak Lebih Optimal

Jum'at, 23 Oktober 2009 08:22 WIB | 10.073 kali
Agar si Kecil Bergerak Lebih Optimal

BERGERAK adalah bagian dari proses tumbuh kembang anak. Pembelajaran lewat beragam gerak aktif si kecil jelas membutuhkan perhatian khusus dari para orangtua.

Saat memasuki usia 1 tahun, si kecil menjadi lebih aktif bermain. Maka dibutuhkan lingkungan yang penuh ceria agar ia lebih bersemangat bergerak. Sudah sepatutnya, lingkungan sebagai salah satu komponen penting dalam proses pembelajaran si kecil harus senantiasa memberikan kenyamanan bagi si kecil. Sehingga si kecil mudah mendapatkan ketentraman emosional.

Komunikasi intens yang dilakukan orangtua menjadi salah satu faktor pendukung anak belajar lebih aktif. Proses belajar si kecil, seperti memanjat, melompat, berguling, berjinjit, menggenggam, melempar, berjalan, berlari, sampai dengan mulai berbicara, membutuhkan perhatian cukup dari orangtua. Sebab, anak usia dini perlu ditemani dan dibimbing dalam menjalani setiap proses pembelajaran.

Nah, agar si kecil dapat belajar dan bermain dengan optimal lewat beragam gerak, Anda perlu mengikuti saran dari Lely Tobing Mont.Dipl, Praktisi Pendidikan Anak Usia Dini, berikut ini:

  1. 1. Luangkan waktu untuk bergerak bersama anak. Berkonsentrasi pada apa yang anak lakukan memberikan tanggapan yang optimal.
  2. 2. Berikan dukungan yang jelas, anak akan merasakan perhatian.
  3. 3. Lakukan proses "bergerak" menjadi proses untuk berbagi cinta dan kepedulian menanggapi dengan dorongan dan pujian.
  4. 4. Ciptakan lingkungan yang aman agar anak bisa bereksplorasi tanpa kehawatiran kita.
  5. 5. Konsultasi dengan guru/dokter/psikolog untuk mengetahui tahap perkembangan yang baik dari si anak.
  6. 6. konsisten dengan situasi bermain bersama anak karena itu akan menjadi rutinitas yang terprediksikan.
Sumber: okezone


Yuk Bagikan :

Baca Juga

Anak Marah, Atasi dengan Cara Ini
Selasa, 01 November 2016 16:27 WIB
Mengenalkan Allah pada Anak dengan Cara Sederhana
Selasa, 11 Oktober 2016 10:50 WIB
Ukhti Mau Mahar Apa?
Senin, 10 Oktober 2016 11:18 WIB